Dr. Agus Daniar MBA,
adalah seorang profesional yang memiliki pengalaman lebih dari 28 tahun
di industri perbankan.
Dalam perjalanan karirnya yang panjang dan beragam, beliau pernah memegang posisi penting di perusahaan, antara lain:
– Managing Regional Audit Internal
– Group Head Riset dan Perencanaan Strategis
– Senior Relationship Management and Credit Analyst dan
– Pengajar Senior di Corporate University di salah satu Bank terkemuka di Indonesia.
Disamping itu beliau pernah menjadi Anggota Komite Dewan Komisaris di salah satu anak perusahaan Bank BUMN.
Selain sebagai praktisi di perbankan, beliau juga adalah seorang dosen di perguruan tinggi swasta di Bandung sejak tahun 2003 dan Trainer Public & In House Training di beberapa perusahaan terkemuka di Indonesia.
Postingan Terkait Dr. Agus Daniar MBA
“Detik-Detik Menegangkan Menjelang Proklamasi”
Malam itu, tanggal 16 Agustus 1945, Jakarta diliputi keheningan yang mencekam. Tapi di balik sunyi malam, ketegangan justru membara di sebuah rumah sederhana di Jalan Pegangsaan Timur No. 56 — rumah kediaman Bung Karno. Sehari sebelumnya, situasi berubah drastis. Kekalahan Jepang di Perang Dunia II diumumkan oleh Kaisar Hirohito. Kabar itu menyebar cepat ke telinga para pejuang kemerdekaan Indonesia. Kegembiraan meletup, namun juga diselimuti tanda tanya besar: “Kapan kemerdekaan Indonesia akan diproklamasikan?” Di sisi lain, kelompok pemuda — yang dikenal …
